Lagi, Tiga Prajurit Tertembak Kelompok Separatis Papua

Tiga prajurit yang terluka dalam kondisi stabil

SurabayaPostNews – Tiga orang Anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengalami luka akibat terkena tembakan kelompok Separatis Bersenjata (KSB) Papua. Mereka antara lain Praka Sigit, Pratu Mazmur, dan Prada Rudi.

Laporan Cendrawasih Pos pada Rabu (7/7/21), Praka Sigit terkena tembakan dari arah samping kiri tembus ke punggung bagian kanan. Sementara itu, Pratu Mazmur dilaporkan terkena tembakan di bagian kepala terserempet helm yang tembus dari samping kiri ke kanan. Prada Rudi terkena rekoset pada bibir bagian atas.

Meski terkena tembak, Keadaan para prajurit kondisinya dilaporkan stabil dan dalam keadaan sadar sepenuhnya.

Tiga orang prajurit yang terluka itu, saat ini sudah dievakuasi ke Timika untuk mendapatkan penanganan medis di RSUD Mimika.

Meski sempat terkendala cuaca, ketiga prajurit akhirnya dapat di evakuasi menggunakan Helikopter milik TNI-AU Caracal EC-725/HT-7202 yang dipiloti Mayor Pnb Tatag Onne Setiawan.

Danrem 172/PWY Brigjen TNI Izak Pangemanan mengatakan, kontak tembak dengan KKB pimpinan Egianus Kogoya itu terjadi sekitar pukul 11.40 WIT. Namun, Danrem mengaku belum mendapat laporan lengkapnya.

“Dari laporan yang diterima kondisi ketiganya stabil. Mereka tergabung dalam satgas Pinang Sirih,” terangnya.

Saat berada di Kampung Yal, KKSB menembaki personel TNI dan menyebabkan terjadinya kontak senjata. Setelah personel lain datang ke lokasi kejadian, aparat keamanan berhasil memukul mundur KKB.

Sebelumnya KKB pimpinan Egianus Kogoya, awal bulan Desember 2018 dilaporkan membunuh 24 pekerja jembatan dari PT Istana Karya.

Kemudian, mereka juga menembak Kabinda Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugraha.

Pada kesempatan sebelumnya, pihak Polri menyatakan jumlah personel yang ada di Papua saat ini sudah mencukupi untuk memburu dan menindak tegas KKSB.

Polisi juga mengaku telah mengidentifikasi para pelaku penembakan.*

Leave A Reply

Your email address will not be published.